Gianyar – Pemerintah Kabupaten Gianyar menggelar resepsi puncak peringatan Hari Jadi ke-254 Kota Gianyar di Balai Budaya Kabupaten Gianyar, Sabtu (19/4). Acara yang mengusung tema Paramaguna Kalangon ini berlangsung dari pukul 09.40 hingga 11.56 WITA dan dihadiri oleh berbagai tokoh penting dari pemerintahan, lembaga negara, serta masyarakat adat dan budaya setempat.
Tampak hadir dalam kegiatan tersebut Gubernur Bali Dr. Ir. Wayan Koster, M.M., Bupati Gianyar I Made Mahayastra, S.TP., Par., M.A.P., Wakil Bupati Gianyar Anak Agung Gde Mayun, S.H., serta jajaran Forkopimda Kabupaten Gianyar dan para tokoh masyarakat, seniman, dan budayawan Gianyar.
Dalam momen tersebut, juga diserahkan penghargaan Wijaya Kesuma dan hadiah kepada para pemenang lomba oleh Gubernur Bali, Bupati Gianyar, Wakil Bupati Gianyar, Ketua DPRD, dan Sekda Kabupaten Gianyar. Selanjutnya, acara dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng sebagai simbol peringatan dan diakhiri dengan ramah tamah.
Kapolres Gianyar, AKBP Umar, S.I.K., M.H., yang turut hadir dalam kegiatan tersebut memberikan apresiasi tinggi terhadap penyelenggaraan acara. Dalam keterangannya, beliau menyampaikan:
"Peringatan hari jadi ke-254 Kota Gianyar ini menjadi refleksi betapa kuatnya budaya dan jati diri masyarakat Gianyar. Kami dari Polres Gianyar mendukung penuh setiap kegiatan yang mampu membangkitkan semangat kebangsaan, pelestarian budaya, dan menciptakan suasana kondusif di tengah masyarakat. Seluruh rangkaian acara hari ini berlangsung aman, tertib dan lancar. Ini adalah hasil sinergi semua pihak dan semangat gotong royong masyarakat Gianyar yang patut kita apresiasi bersama."
Secara umum, kegiatan berlangsung lancar, aman, dan kondusif tanpa adanya kejadian menonjol, mencerminkan suksesnya koordinasi dan persiapan seluruh pihak terkait dalam menyukseskan peringatan Hari Jadi ke-254 Kota Gianyar tahun 2025. ***