Iklan

Nasional

Tingkatkan Keamanan di Malam Hari Polres Bandara Laksanakan Blue Light Patrol

Tatag Gianyar
Rabu, 06 November 2024, November 06, 2024 WIB Last Updated 2024-11-07T03:57:33Z
masukkan script iklan disini
masukkan script iklan disini


Badung-  Dalam upaya meningkatkan keamanan dan ketertiban di Kawasan Bandara I Gusti Ngurah Rai, Polres Kawasan Bandara I Gusti Ngurah Rai kembali menggelar kegiatan Blue Light Patrol. Kegiatan ini berlangsung mulai pukul 23.00 wita hingga dini hari, menggunakan kendaraan patroli yang di lengkapi dengan lampu biru, Rabu (6/11/2024). 


Kegiatan Blue light Patrol bertujuan menjaga situasi kamtibmas dan mecegah terjadinya tindakan-tindakan kriminalitas pada jam-jam rawan di Kawasan Bandara I Gusti Ngurah Rai.


“Keamanan di Kawasan Bandara I Gusti Ngurah Rai menjadi prioritas utama bagi kita. Dengan adanya Blue Light Patrol, kami berharap bisa menekan tindak kriminalitas seperti pencurian atau gangguan keamanan lainnya yang bisa merugikan pengunjung ataupun pihak bandara,”ujar PS. Kasi Humas Ipda I Nyoman Darsana seijin Kapolres Kawasan Bandara I Gusti Ngurah rai AKBP I Ketut Widiarta, S.H., S.I.K., M.Si.


Selain melaksanakan patroli di areal terminal bandara, anggota patroli juga menyusuri tempat-tempat seperti ATM, DPPU (Depo Pengisian Pesawat Udara), Terminal GAT (General Aviation Terminal), areal parkir dan tempat ibadah yang berada di Bandara I Gusti Ngurah Rai. Ditambah lagi dengan menyambangi masyarakat untuk berdialogis dan juga memberikan himbauan kamtibmas.


Kegiatan Blue Light Patrol di pandang sebagai inovasi dalam menghadirkan kehadiran polisi dilapangan. Patroli ini diharapkan dapat terus berlanjut dan semakin meninkatkan efektivitas pengawasan keamanan di seputaran Kawasan Bandara I Gusti Ngurah Rai.(hms24)

Komentar

Tampilkan

Terkini