Iklan

Nasional

Upaya Mewujudkan Pilkada 2024 Berjalan Damai, Polres Gianyar Gelar Forum Group Discussion (FGD)

Redaksi
Kamis, 25 Juli 2024, Juli 25, 2024 WIB Last Updated 2024-07-26T05:15:07Z
masukkan script iklan disini
masukkan script iklan disini


GIANYAR – Dalam rangka mewujudkan Terjaganya Harkamtibmas Jelang Pilkada Serentak 2024, Polres Gianyar menggelar Forum Group Discussion (FGD) dengan Thema "Pilkada serantak untuk Mewujudkan Pemilu damai Tahun 2024-2025", bertempat di Aula Tri Brata Polres Gianyar. Jumat, 26 Juli 2024.


Kegiatan FGD tersebut dihadiri oleh Kapolres Gianyar AKBP Umar, S.I.K., M.H., Ketua KPU Kabupaten Gianyar I Wayan Mura, S.H., Ketua Bawaslu Kabupaten Gianyar I Wayan Hartawan, S.H.para Pejabat Utama Polres Gianyar dan Bendesa Adat Se-Kabupaten Gianyar. 


Kapolres Gianyar AKBP Umar, S.I.K., M.H. dalam arahannya menyampaikan Ucapan terima kasih kepada Ketua KPU dan Ketua Bawaslu seluruh peserta Forum Group Discussion (FGD)  dimana pelaksanaan kegiatan ini dalam rangka Pilkada serantak untuk Mewujudkan Pemilu damai Tahun 2024-2025.


Kegiatan ini dilaksanakan untuk menyamakan persepsi dalam rangka menjaga situasi Kamtibmas tetap kondusif, menjelang pelaksanaan Pilkada 2024, dengan melaksanakan cooling sistem kepada tokoh masyarakat yang ada di Kabupaten Gianyar.


“Tentunya nanti apabila adanya permasalahan dalam diskusi belum menemukan sebuah penyelesaian akan dibahas kembali kepada tingkatan yang lebih tinggi baik Provonsi maupun pusat sehingga kedepan dalam rangkaian pemilukada tentunya berjalan baik” tutup Kapolres. (***)

Komentar

Tampilkan

Terkini