Nasional

Kolaborasi Polsek Blahbatuh Dan Siswa SIP Angkatan Ke-53 Giatkan Polisi Sahabat Sekolah

Redaksi
Senin, 22 Juli 2024, Juli 22, 2024 WIB Last Updated 2024-07-23T03:57:38Z
masukkan script iklan disini
masukkan script iklan disini


BLAHBATUH-Polsek Blahbatuh Polres Gianyar melalui team Binluh Unit Binmas berkolaborasi dengan Siswa Sekolah Inspektur Polisi (SIP) angkatan ke-53 untuk melaksanakan sosialisasi di SDN 3 Keramas, Selasa/23 Juli 2024.


Kegiatan ini selain mengisi Latihan Kerja /Latja Siswa SIP Angkatan Ke-53 yang dilaksanakan di Polsek Blahbatuh juga merupakan bentuk sumbangsih Polri Polsek Blahbatuh dalam dunia pendidikan utamanya dalam mewujudkan sekolah ramah anak bebas dari Bullying/perundungan.


Seijin Kapolres Gianyar AKBP Umar,S.I.K,M.H., Kapolsek Blahbatuh Kompol I Made Berata,S.H.,M.H. membenarkan kegiatan personelnya seraya menyebutkan kehadiran Polri pentingnya peranan semua pihak dalam mendukung dunia pendidikan.


"Kami hadir dengan humanis berkolaborasi dengan Siswa SIP yang sedang melaksanakan Latja di Polsek Blahbatuh,  kami memberikan bimbingan dan pengenalan terhadap tugas-tugas Kepolisian,  disipilin dan tata tertib terlebih mencegah tindakan Bullying di kalangan siswa" ujarnya.


Kapolsek menambahkan pihaknya turut pula memberikan materi tertib berlalu lintas dimana hal ini penting dilakukan sejak dini , “Kegiatan ini juga dilaksanakan untuk membentuk Generasi yang patuh terhadap peraturan dan tata tertib berlalu lintas, ini sangat penting dikenalkan sejak dini.


Sebagai informasi Siswa Sekolah Inspektur Polisi (SIP) Angkatan Ke-53 Gelombang I T.A. 2024 saat ini sedang melaksanakan kegiatan latihan kerja di Polsek Blahbatuh hingga tanggal 1 Agustus 2024. (*)

Komentar

Tampilkan

Terkini