Tabanan - Bajera, Dalam rangka mendukung program pemerintah, Bhabinkamtibmas sebagai garda terdepan Polri, Polsek Selemadeg Polres Tabanan melalui Bhabinkamtibmas Desa Bajera Utara Aipda I Nyoman Suwitrayasa, S.H. melaksanakan sambang dan pemantauan kegiatan Posyandu Balita dan Posyandu Lansia serta Puskesmas Keliling di Desa Bajera Utara, yang dilaksanakan oleh Puskesmas Selemadeg di dampingi Bidan Desa Bajera Utara. bertempat di Balai Banjar Dinas Kebon, Desa Bajera Utara, Kec. Selemadeg, Kab. Tabanan. Senin, (15/07/2024) Pkl. 09:00 Wita.
Program Posyandu ini dilaksanakan oleh Puskesmas Selemadeg bersama Bidan Desa Bajera Utara dan Kader Posyandu Balita dan Kader Posyandu Lansia Banjar Dinas Kebon.
Kegiatan ini dilaksanakan dengan melakukan pengecekan suhu tubuh, timbangan berat badan, ukur tinggi badan, lingkar lengan dan kepala, serta memberikan makanan gizi tambahan. Dalam Rangka Pengecekan Tumbuh Kembang Balita, Guna Menekan Stunting dan pengecekan pemeliharaan perkembangan kesehatan lansia.
Seijin Kapolsek Selemadeg Kompol I Wayan Suastika, S.H. melalui Bhabinkamtibmas Desa Wanagiri Kauh Aipda I Nyoman Suwitrayasa, S.H. mengatakan program kegiatan Posyandu Balita dan Posyandu Lansia ini dilaksanakan secara rutin bulanan."ucapnya."
Kegiatan ini bertujuan untuk mengetahui tingkat pertumbuhan serta perkembangan balita, baik dari segi berat badan, tinggi badan maupun lingkar kepala selain itu untuk mencegah terjadinya stunting pada balita, dan pemberian nutrisi, makanan tambahan dan pemeliharaan dan menjaga kesehatan lansia."ucapnya."
Pada kesempatan tersebut Bhabinkamtibmas Aipda I Nyoman Suwitrayasa, S.H. memberikan himbauan kamtibmas kepada seluruh kader agar selalu mengikuti program Posyandu ini sesuai jadwal dan mengawasi kesehatan tumbuh kembang putra-putrinya yang masih balita guna mencegah Stunting. dan untuk para lansia agar menjaga kesehatannya. "Pungkas Bhabinkamtibmas."
(Humas Polsek Selemadeg)