masukkan script iklan disini
GIANYAR-Setiap kegiatan masyarakat Polri wajib memberikan keamanan dan kenyamanan sehingga kegiatan tersebut dapat berjalan sesuai dengan harapan masyarakat.
Pada hari Jumat (5/4/23) Personil Polres Gianyar yang terseprin pengamanan Ngaben di Kelurahan Beng, Kecamatan Gianyar Kabupaten Gianyar melaksanakan pengamanan berkolaborasi dengan pecalang
Kegiatan diawali dengan apel kesiapan dipimpin oleh Padal Iptu Anak Agung Rai Rupawan dan dilanjutkan dengan arahan dan ploting Personil pengamanan.
Kabag Ops Polres Gianyar Kompol I Gusti Ngurah Yudistira SH.,MH menjelaskan " dengan kehadiran personil Polres Gianyar dan unsur pecalang Desa Adat lainnya dalam melakukan pengamanan dan pengaturan lalu lintas sehingga kegiatan upacara keagamaan dapat berjalan aman dan lancar,” ungkap Kabagops. (*)