Nasional

Sambangi Gudang Pengepul Barang Bekas, Sat Binmas Polres Klungkung Laksanakan Binluh

Admin Bali
Rabu, 23 Agustus 2023, Agustus 23, 2023 WIB Last Updated 2023-08-24T06:54:17Z
masukkan script iklan disini
masukkan script iklan disini

 


Klungkung-Subsatgas Binluh Ops Pekat  Agung 2023 Ipda Luh Yogantari bersama Aiptu M Sujiono Ruzali kembali  menyambangi tempat pengepul rongsokan di Jumpai Kec./Kab Klngkung, Kamis (24/08/2023).


Dalam kesempatan tersebut Ipda Luh Yogantari menyampaikan pesan- pesan di antaranya untuk menjaga kebersihan lingkungan di sekitar guna terhidar dari berbagai macam penyakit tidak lupa memberikan himbauan kamtibmas kepada warga dengan mengajak ikut bersama sama jaga keamanan dan ketertiban di lingkunganya “Ujarnya.


Selain itu meminta untuk meningkatkan kewaspadaan, terutama untuk keamanan usahanya, mengingat barang barang yang tersimpan mudah terbakar, dan Jangan membeli ataupun menerima barang hasil curian termasuk mengirim barang curian dengan cara menyembunyikan di tumpukan barang.Kata Ipda Luh Yogantari


Adapun Tujuan melaksanakan Binluh tempat rongsokan ini, untuk mengajak pemilik usaha ikut menjaga situasi keamanan yang tetap kondusif ditempat kerjanya.


Ipda Luh Yogantari menambahkan agar menjaga stabilitas keamanan yang tetap kondusif di wilayah hukum Polres Klungkung salah satunya dapat dilakukan dengan melaksanakan sambang,” Ungkapnya


Kami berharap dengan sambang dan binluh tersebut, tempat rongsok digunakan sebagaimana mestinya untuk menampung barang bekas bukan barang curian.


“Dengan memberikan penyuluhan kepada pemilik pengepul rongsokan dl harap dapat menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif dan tentunya kebersihan lingkungan dapat di terapkan di tempat tersebut”, Imbuhnya (*)

Komentar

Tampilkan

Terkini