Bali News Today
GIANYAR - Patroli wilayah merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan personil sabhara Polres Gianyar, sebagai bentuk implementasi Commander Wish Kapolda Bali, untuk menjaga kondusifitas wilayahnya,
Untuk mengantisipasi terjadinya tindak kriminal, Personil Sabhara polres Gianyar melaksanakan kegiatan Patroli, terutama wilayah rawan kriminal dan tempat keramaian, 26 /8/2023.
Atas ijin Kapolres Gianyar, Kasat Sabhara Polres Gianyar Iptu Nyoman Sucipta, saat dikonfirmasi mengatakan bahwa kegiatan patroli yang dilaksanakan merupakan upaya untuk memberikan perlindungan, pengayoman dan pelayanan kepada masyarakat yang akan melaksanakan aktifitasnya, dan ini merupakan tugas rutin dilaksanakan, ungkapnya. (&)