Klungkung-Sabtu, 22 Juli 2023. Untuk antisipasi kegiatan masyarakat dari Luar Kabupaten Klungkung melaksanakan kegiatan meajar - ajar dan persembahyangan di Pura Goa Lawah Desa Pesinggahan Kecamatan Kecamatan Dawan Kabupaten Klungkung Personel Polres Klungkung yang Melaksankan siaga melakukan pengaturan arus lalu lintas.
Kegiatan ini bertujuan untuk menghadirkan Polri di tengah masyarakat dan setiap kegiatan masyarakat harus di lakukan pengamanan. Ucap Kabag Ops Polres Klungkung Kompol I Ketut Suastika
Kita ketahui bersama bahwa pada bulan juli dan agustus nanti banyak masyarakat dari Luar Kabupaten Klungkung akan melaksanakan kegiatan ajar ajar, karena usai melaksanakan kegiatan ngaben massal maka rangkaiannya warga akan melakukan Persembahyangn ke Pura Goa Lawah untuk melaksanakan kegiatan nyegara gunung. Terangnya.
Maka dari itu kita dari Polres Klungkung akan terus mensiagakan personel untuk melaksanakan pengaman dan pengaturan arus lalu lintas serta menyebrangkan warga, Sehingga dengan adanya personel Polri ditengah masyarakat dapat mencegah terjadinya kemacetan dan masyarakat pun merasa aman.Imbuhnya (*)