Polda Bali - Polres Gianyar - Polsek Ubud-Momentum bulan suci Ramadhan 1444 H, Jajaran Polsek Ubud Polres Gianyar memberikan Bantuan Kemanusiaan kepada masyarakat yang membutuhkan di Desa Singakerta, Sabtu (01/04/2023) pagi.
Dalam kegiatan tersebut, dipimpin oleh
Kanit Intel Polsek Ubud Iptu Ngakan Nyoman Jaya Wijaya, didamoingi oleh Panit I Samapta Ipda I Gede Sudwieka, Bhabinkamtibmas Desa Singakerta Aiptu I Made Widastra dan Personil Samapta Polsek Ubud.
Kapolsek Ubud Kompol I Gusti Ngurah Yudistira, S.H., M.H., melalui Kanit Intel.Polsek Ubud Iptu Ngakan Nyoman Jaya Wijaya "mengatakan, aksi kemanusiaan ini sebagai bentuk rasa kepedulian dan kehadiran serta kedekatan Polri, khususnya Polsek Ubud di tengah-tengah masyarakat.
“Aksi kemanusiaan ini bertujuan untuk meringankan beban masyarakat di tengah kenaikan harga sembako di bulan suci ramadhan 1444 H,” ungkapnya.
Ditambahkan, selain itu aksi kemanusiaan ini juga menyasar kepada masyarakat Pekerja Bangunan di wilayah Desa Singakerta. Bantuan kemanusiaan yang kita berikan berupa paket sembako yang bisa digunakan untuk kebutuhan sehari-hari dalam menjalankan ibadah puasa Ramadhan.
“Semoga bantuan kemanusiaan yang kita berikan dapat bermanfaat kepada penerima,” ucapnya.
Sementara itu, salah seorang penerima bantuan mengucapkan terima kasih kepada jajaran Polsek Ubud, yang telah terjun langsung ke lapangan melihat kondisi dan keadaan masyarakat.
“Kami menyambut baik atas kehadiran Polisi yang sudah peduli dengan masyarakat yang membutuhkan,” tuturnya. (dastro)