Nasional

Kapolres Klungkung Bersama Bupati dan Dandim Klungkung Tinjau Langsung Lokasi SPBU Yang Terbakar

Admin
Kamis, 09 Februari 2023, Februari 09, 2023 WIB Last Updated 2023-02-10T06:38:13Z
masukkan script iklan disini
masukkan script iklan disini


Klungkung - Telah terjadi kebakaran di SPBU 56.807.11 di Nusa Ceningan Desa Lembongan Kecamatan Nusa Penida dengan adanya kejadian tersebut dari pihak Forkopimda yaitu Bupati Klungkung I Nyoman Suwirta, Kapolres Klungkung AKBP I Nengah Sadiarta, S.I.K., S.H, Dandim 1610/Klungkung Letkol Inf Armen, S.Ag., M.Tr (Han) beserta instansi terkait lainnya melakukan kegiatan rapat kordinasi untuk mengambil keputusan terkait dengan adanya kebakaran tersebut di Kantor Bupati Klungkung.Pada Kamis, 9/2/2023 


Setelah selesai melakukan rapat kordinasi, selanjutnya langsung menuju ke TKP SPBU 56.807.11 di Nusa Ceningan Desa Lembongan Kecamatan Nusa Penida dari Pantai Desa Kampung Kusamba menuju Lokasi di Desa Lembongan


Bupati Klungkung I Nyoman Suwirta menyampaikan bahwa kedatangannya hari ini ke Nusa Ceningan ini untuk melihat secara langsung kejadian kebakaran, bahwa kejadian kebakaran ini menjadi perhatian khusus, karena  ini spbu satu satunya yang ada di Nusa Lembongan;


Kemudian tadi kami Langsung mengadakan rakornas untuk mengambil keputusan terkait hal ini, dengan hasil untuk Keamanan standar SPBU perlu adanya penambahan pemadam kebakaran di sekitar  Lokasi, Pasca kebakaran ini sudah melakukan kordinasi dengan pemiliki SPBU agar segera mengeluarkan minyak yang ada didalam tangki, namun harus memerlukan dispenser, Saat ini Masyarakat bisa membeli minyak ke banjar nyuh dengan pengawasan dari Pihak Kepolisian yakni Polsek Nusa Penida, Terkait pengambilan bbm ke banjar nyuh ditugaskan kepada perbekel untuk memberikan rekomendasi kepada pedagang dan segera dikeluarkan agar tidak menghambat pendistribusian bbm kepada masyarakat, Ucapnya


Kapolres Klungkung AKBP I Nengah Sadiarta, S.I.K., S.H saat meninjau TKP Kebakaran SPBU ini menyampaikan kepada awak media Bahwa terkait dengan kejadian ini Kami Pihak Kepolisian sudah melaksanakan olah tkp dari tim identifikasi, dan juga melakukan  memeriksa para saksi saksi yang berada di TKP. 


Disamping itu juga kami dari Pihak Polres Klungkung akan melakukan kordinasi dengan Tim Labforensi Polda Bali Untuk bisa melakukan olah TKP bersama di SPBU 56.807.11 Nusa Ceningan. 


Namun untuk sementara ini hasil dari keterangan para saksi bahwa api bersumber dari kendaraan masyarakat yang sedang berada di areal SPBU. Kata Kapolres Klungkung AKBP I Nengah Sadiarta  (*)

Komentar

Tampilkan

Terkini